Berikut penjelasan dr. Novanova hippy tentang Inhibitor yang Saya ambil dari milis hemofilia@yahoo.groups.
Mau nambahin penjelasan mbak Novi.
inhibitor itu sebenarnya salah satu reaksi kekebalan tubuh. Karena dimasuki benda asing, secara alami tubuh akan membuat pertahanan. Kenapa kriopresipitat lebih jarang buat inhibitor alasannya sederhana aja.
1). Yang bentuk faktor 8 nya paling mirip dengan faktor 8 pemilik tubuh.
Bukannya nakutin, yang rekombinan itu bisa dibilang sebagai faktor 8 buatan binatang, bukan buatan manusia. Memang binatang itu dimasukkan gen manusia untuk memproduksi faktor 8, tapi bukan berarti tubuh binatang itu tidak bisa merubah bentuk faktor 8 yang diproduksi.
Intinya, karena bentuknya yang beda, jadinya lebih mudah dianggap sebagai benda asing dan diperangi dengan inhibitor.
2). Krio tidak murni hanya faktor 8, ada von Willebrand, ada protein" lain. Sedangkan rekombinan itu murni.
Tubuh punya batasan untuk membentuk kekebalan tubuh. Jadi kalau ada berbagai benda yang masuk, dia akan membentuk kekebalan terhadap yang paling mengancam. Pada krio, faktor 8 mungkin dianggap tidak significant / dianggap berarti dibanding benda-benda yang lain. Sedangkan di rekombinan karena the only one / satu-satunya, ya mau ga mau dianggap significant / berarti.
Intinya, kalau ga ada saingannya, faktor 8 dapat dengan mudah membuat pertahanan tubuh jadi aktif dan membentuk inhibitor.
Sekali lagi penjelasannya mungkin bikin tambah bingung. :) semoga bisa dimengerti.
dr. Nova
No comments:
Post a Comment